Diego Michiels menjadi Mualaf Agustus 2016 Terbaru

on Thursday, February 7, 2013

Diego Michiels menjadi Mualaf. Kabar menggembirakan datang dari pemain naturalisasi Indonesia yang saat ini tengah tersandung kasus hukum akibat penggeroyokan, Diego Michiels. Pesepakbola yang saat ini berstatus sebagai tersangka dan terancam hukuman bui ini mendapatkan hidayah dari Tuhan Yang Maha Esa dan resmi memeluk Agama Islam dan menjadi Muallaf.

"Ada keinginan dari Diego jadi Muslim, karena tidak boleh ditunda-tunda, apalagi status dia sebagai tahanan, saya yang bimbing dia sebagai muslim," ujar kuasa hukum Diego, Kapitra Ampera seperti dilansir dari okezone.com.


Diego Michiels telah mengucapkan dua kalimat syahadat dan mengubah namanya menjadi Diego Muhammad. Namun Kapitra membantah Diego masuk Islam lantaran permintaan Nikita dan karena mengalami masalah dan mengatakan ini adalah tulus dari dalam hati Diego.

Dengan peristiwa Diego Michiels menjadi Mualaf ini, tercatat sudah ada beberapa pesepakbola yang menjadi muallaf setelah bermain di Indonesia, seperti yang paling fenomenal adalah Christian 'El-Loco' Gonzales yang menjadi muallaf beberapa tahun silam.
Ranking: 5

{ 0 comments... read them below or add one }

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.